18 Mei, 2009

Berakit-rakit 2 Versi, Jamrud VS Bung Rhoma


Bisnis Online...... itulah jenis usaha yang saya idam-idamkan beberapa tahun yang lalu, yang diperkenalkan oleh sebuah media cetak terkemuka di jawa barat, tapi walaupun sesuatu yang diimpikan,waktu itu saya belum bisa memulai bisnis ini karena bebrapa hal, yaitu pengetahuan internet yang blank (membuat email gratisan saja belum bisa), tidak ada pemandu dan motivator yang bisa diandalkan, tidak ada modal (karena mengira bisnis online butuh modal besar), dan banyak lagi faktor penghambat yang menghentikan langkah saya untuk mulai bertindak yang mengakibatkan impian saya kandas dan terkubur. Tapi.........
Akhirnya setelah pencarian panjang dan perjuangan keras, secara tidak sengaja saya masuk ke situs www.formulabisnis.com maha karya Bpk. Joko Susilo. Waktu itu dengan sangat antusias saya baca baris demi baris untaian kata sales letter yang disajikan oleh formula bisnis yang akan membius siapa saja yang membacanya. Saya tersenyum kecil dan sedikit terdiam memikirkan apa yang telah saya baca, saya merasa menemukan sesuatu yang telah lama hilang, sehingga saya memutuskan untuk bergabung dengan forbis dan membangkitkan lagi impian untuk sukses di bisnis online yang telah lama terkubur.
Setelah menjalankan bisnis online beberapa minggu, usaha saya mulai menemui sandungan dan hadangan yang membuat semangat sempat down, diantaranya koneksi internet yang mahal & tidak lancar (karena posisi saya di Papua), tidak ada tempat sharing tentang bisnis online, waktu yang berebut dengan kegiatan di kebun (sawit) dll, tapi untungnya keadaan seperti itu tidak berlangsung lama, karena secara kebetulan saya dengerin lagu favorit masa lajang (band jamrud) dulu dan menyimak beberapa bait syairnya yang berbunyi;
"Berakit - rakit kita ke hulu, berenang kita ketepian.... bersakit dahulu, senangpun tak datang, malah mati kemudian"
Busyet pikiran saya langsung mencair dari kebekuan, saya pikir ironis buanget kalo hal itu menimpa bisnis saya, sudah susah2 dan penuh perjuangan untuk memulainya, malah mati sebelum tumbuh.
Sejak itu saya bangkit dari keterpurukan mental dengan lebih banyak menyimak arahan2 dari blognya master Joko susilo dan para bloger senior lainnya seperti kangmas Muklis BBM, Kangmas Arief, kangmas Henky, kang Ardy P. dll yang kesemuanya secara tidak langsung memberikan motivasi untuk terus maju. Dan tidak perlu waktu lama untuk membuktikan keseriusan, ketekunan dan kesabaran yang akhirnya saya terapkan dalam bisnis online ini, sebab rupiah demi rupiah mulai masuk rekening dengan memaksa dan tentu saja hal itu jadi suatu momen berharga bagi seorang newbie seperti saya (anda juga kan??!), tapi....
Hal itu tidak membuat saya terlena, karena perjalanan masih sangat jauh dan butuh perjuangan yang ekstra keras untuk melaluinya dan bisa dipastikan rintangan dan tantangan akan lebih dahsyat lagi menghadang melebihi yang sudah dialami, sebagai referensi akan hal itu, kita simak saja beberapa bait syair lagunya bung Rhoma;
"Berakit-rakit dahulu, berenang ketepian......
Sakit-sakit dahulu, susah-susah dahulu, baru kemudian...... bersenang-senang"
Masuk akal juga kan syair diatas?
Jadi..... untuk anda rekan marketer yang sudah menyimak sepenggal kisah perjalanan bisnis online saya, keputusan ada ditangan kita, bisnis kita mau berakhir seperti lagu Jamrud atau berakhir seperti kata Bung Rhoma???.......
Ayo....BERGERAK!!!

1 komentar:

  1. saya masih ingat dulu saat merintis bisnis ini dimana harus rela membatasi akses internet yang biayanya begitu mahal disamping amat lambat. maju terus!

    BalasHapus

Makacih ataz support-nya